Cara belanja di Tiktok Shop COD – Mungkin sebagian dari kalian sudah banyak yang tahu mengenai Tiktok Shop. Terlebih bagi pengguna yang sering kali suka membuka aplikasi media sosial keren ini. Hampir dapat terbilang bahwa kalangan milenial saat ini pasti memiliki aplikasi Tiktok.
Baik untuk membuat konten video ataupun sekedar scroll konten milik akun orang lain. Sejatinya, Tiktok memberikan kesempatan bagi penggunanya untuk membuat konten video dalam durasi video tertentu. Pengguna bisa berkreasi sebaik mungkin melalui konten video sesuai keinginan masing-masing.
Tak hanya itu saja, aplikasi Tiktok sekarang ini sudah memiliki fungsi lain juga sebagai media berbelanja online. Pengguna dapat melakukan transaksi jual beli secara online melalui aplikasi yang terkenal akan penghasil video keren ini. Fitur terbaru Tiktok yang dapat bermanfaat untuk jual beli online ini bernama Tiktok Shop.
Mengenal Tiktok Shop Indonesia
Sebagai aplikasi media sosial ternama dunia dan memiliki banyak pengguna, pastinya Tiktok selalu memberikan pelayanan terbaik. Salah satu implementasi pelayanan yang Tiktok berikan untuk pelanggan adalah dengan mengupgrade fitur. Selain untuk membuat konten menarik, Tiktok sekarang memiliki fitur terbarunya yaitu Tiktok Shop.
Mungkin sebagian orang belum banyak yang mengetahui terkait fitur terbaru Tiktok Shop ini. Terlebih bagi kalian yang jarang membuka aplikasi Tiktok, pastinya akan bingung dan merasa asing dengan Tiktok Shop. Memang fitur terbaru ini tersedia pada aplikasi Tiktok belum cukup lama, baru sekitar tahun 2021.
Namun, kehadiran Tiktok Shop tentu akan memberikan manfaat yang cukup banyak bagi pengguna. Salah satu manfaat yang paling terasa yaitu kemudahan dalam melakukan transaksi jual beli secara online. Semakin berkembangnya zaman, segala kegiatan termasuk transaksi jual beli tidak perlu berlangsung tatap muka.
Pembeli dan penjual bisa melakukan transaksi secara online dengan melakukan pembayaran cashless. Hal ini akan terasa sangat mudah dan tidak perlu repot datang langsung ke lokasi tertentu untuk berbelanja. Bentuk kegiatan online seperti ini mungkin akan banyak kalian jumpai pada kalangan milenial, yang notabene sudah melek teknologi.
Hadirnya fitur terbaru Tiktok Shop memang mungkin masih belum terlalu familiar. Namun penting bagi kamu untuk mengetahuinya agar tidak ketinggalan informasi terkait perkembangan teknologi. Adapun mungkin kamu juga perlu tahu cara belanja di Tiktok Shop COD untuk mempermudah proses transaksi pembelian.
Cara Belanja di Tiktok Shop COD Melalui Seller
Untuk mulai menggunakan fitur terbaru Tiktok Shop, mungkin terlebih dahulu mengupdate aplikasi. Setelah aplikasi berhasil terupdate, maka nantinya fitur Tiktok Shop akan muncul pada halaman utama aplikasi. Nah sebelum mulai menggunakan fitur tersebut untuk berbelanja online, mungkin kamu perlu memperhatikan beberapa langkah berikut ini.
- Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi Tiktok terlebih dahulu.
- Apabila aplikasi sudah terbuka, maka carilah tampilan ikon “Shop” pada halaman utama aplikasi.
- Nah pada menu Shop, kamu bisa langsung mencari dan mengunjungi toko tujuan. Pastikan pilih toko yang sekiranya memiliki barang recommended dan cocok untuk kamu beli nantinya.
- Berikutnya jika sudah memilih toko tersebut, nantinya akan muncul tampilan lengkap terkait informasi barang atau produk. Cermati secara detail barang yang nantinya ingin kamu beli.
- Kalau semisal barang atau produk yang kamu pilih sudah pasti dan mantap, bisa segera melakukan pembayaran. Proses pembayaran bisa kamu lakukan dengan memilih menu “Buy Now”.
- Setelah memilih menu tersebut, kamu bisa melanjutkan ke menu “Order Summary”. Pada menu inilah kamu akan mengisi beberapa identitas untuk kelengkapan pesanan dan tujuan pengiriman barang.
- Apabila sudah melengkapi identitas secara lengkap dan benar, selanjutnya adalah memilih metode pembayaran. Tersedia beberapa metode pembayaran yang memudahkanmu dalam proses transaksi, seperti Go Pay, OVO, Dana, maupun melalui ATM.
- Tunggulah beberapa saat hingga semua proses terselesaikan dengan sempurna.
Oiya kalau kamu ingin memastikan pesanan sudah berhasil terkonfirmasi, mungkin bisa melakukan pengecekan melalui riwayat pesanan. Cek riwayat pesanan ini dengan memilih menu setting atau privasi dan kemudian order. Pastinya terkait informasi barang pesanan milikmu akan muncul dengan jelas pada layar ponsel.
Baca Juga : Cara Lacak Paket Shopee Express Hemat Termudah
Akhir Kata
Demikianlah informasi yang dapat kami berikan terkait cara belanja di Tiktok Shop COD. Dengan adanya fitur terbaru ini, pastinya akan memudahkan pengguna dalam melakukan transaksi pembelian barang secara online. Pengguna tidak perlu repot memilih barang dan datang langsung ke lokasi toko, karena cukup scroll aplikasi pakai smartphone.