Cara isi flazz di m banking BCA tanpa NFC bisa kamu lakukan dengan sangat mudah melalui bantuan aplikasi Shopee. Aplikasi tersebut ternyata memiliki beragam fungsi menarik bagi pengguna, salah satunya untuk top up flazz BCA. Top up flazz BCA menggunakan Shopee, biasanya berlaku untuk pengguna yang belum memiliki fitur NFC pada ponselnya.
Sebelum berbicara jauh mengenai top up flazz BCA dan aplikasi Shopee, mungkin kamu perlu tahu terlebih dahulu terkait NFC. Akan terasa sedikit aneh, jika membahas detail seputar top up flazz BCA namun tidak mengetahui NFC itu sendiri. Padahal fitur NFC sudah banyak sekali tersedia pada smartphone masa kini.
Secara sederhana, NFC merupakan sebuah singkatan dari Near Field Communication. Fitur NFC ini memiliki fungsi yang mana dapat memudahkan pengguna dalam melakukan pengisian saldo kartu flazz BCA dengan cara scan. Selain melakukan pengisian saldo, pengguna juga dapat dengan mudah dan leluasa ketika ingin melakukan pengecekan.
Kemudian untuk flazz itu sendiri merupakan kartu untuk kebutuhan transaki yang sangat multifungsi bagi pengguna. Kartu flazz ini memang khusus buatan dari BCA untuk memudahkan penggunanya dalam melakukan beragam transaksi keuangan.
Sebelum melanjutkan pembahasan lebih lanjut kami ingin memberikan informasi cara transfer pulsa ke dana tanpa potongan sepeserpun. Jika kamu sudah pernah mencoba transfer pulsa ke dompet Dana. Maka kamu pasti tidak akan kesulitan jika ingin mengisi saldo Flazz di Mbanking BCA tanpa menggunakan NFC dan menggunakan NFC.
Cara Isi Flazz di M Banking BCA Tanpa NFC Melalui Aplikasi Shopee
Mungkin hampir semua orang sudah mengetahui aplikasi Shopee sebagai tempat untuk berbelanja online. Namun tahukah kamu, jika ternyata Shopee memiliki fungsi lain yang mampu memudahkan pengguna BCA dalam melakukan transaksi?
Sekarang ini, Shopee menyediakan layanan yang mana memberikan kemudahan pengguna untuk top up flazz BCA. Dengan demikian, cara isi flazz m banking BCA tanpa NFC menjadi terasa mudah dan tak perlu ribet. Pengguna cukup memanfaatkan aplikasi Shopee dan mengikuti beberapa langkah simpel berikut ini.
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah membuka aplikasi m-banking BCA pada perangkat ponsel milikmu. Setelah aplikasi terbuka, maka langsung saja login akun terlebih dahulu sebelum melanjutkan proses top up flazz BCA.
- Ketika berhasil masuk ke aplikasi, nantinya kamu akan mendapatkan tampilan beberapa menu pada halaman beranda. Pilihlah menu yang menampilkan tulisan “m-transfer”.
- Kemudian pilihlah opsi menu “BCA Virtual Account” untuk melihat nomor pengisian saldo nantinya. Pada tahapan ini, kamu cukup memasukkan nomor atau kode virtual account Shopeepay milikmu dan lanjut menekan pilihan “Send”.
- Jika sudah berhasil memasukkan nomor virtual account tersebut, maka berikutnya adalah memilih nominal top up sesuai keinginan. Sebagai bentuk konfirmasi transaksi, nantinya kamu perlu memasukkan nomor PIN m-banking BCA yang sudah terdaftar sebelumnya.
- Nah apabila transaksi berhasil, langsung saja buka aplikasi Shopee dan memilih menu pulsa tagihan. Kemudian lanjut dengan memilih uang elektronik dan input 16 digit nomor kartu flazz.
- Langkah berikutnya adalah dengan memasukkan jumlah nominal saldo yang akan kamu isikan dan klik lanjut untuk proses berikutnya.
- Nantinya akan muncul beberapa metode pembayaran, kamu cukup memilih pembayaran melalui Shopeepay saja.
- Selesai dan saldo milikmu akan bertambah. Untuk memastikan apakah proses penambahan saldo berhasil, kamu bisa melakukan pengecekan.
Itulah beberapa langkah yang perlu kamu perhatikan ketika ingin melakukan top up flazz BCA melalui bantuan aplikasi Shopee. Aplikasi ini sangat memudahkan pengguna yang ingin top up flazz BCA dan melakukan beragam transaksi lainnya.
Cara Top UP Flazz BCA Melalui M-Banking Dengan NFC
Apabila kamu ingin melakukan isi saldo Flazz BCA dengan mudah. Maka kami merekomendasikan Anda menggunakan NFC. Dengan NFC Anda bisa scan dan top up BCA tanpa ribet.
Untuk langkah-langkahnya kamu bisa mengikuti tutorial yang ada di bawah ini:
- Insal Mobile Banking BCA di Android atau iOs yang Anda gunakan.
- Kemdudian login ke dalam mobile banking BCA yang sebelumnya sudah Anda instal.
- Login dengan akun yang sudah terdaftar di Mbanking BCA. Jika belum memilikiakun silahkan daftar terlebih dahulu.
- Isi kode akses BCA mobile yang Anda miliki.
- Setelah itu Anda bisa memilih menu ‘Flazz’.
- Jika sudah scan kartu Flazz ke fitur NFC yang tersedia di ponsel kalian.
- Isi Flazz BCA melalui menu ‘Top up Flazz’.
- Masukan nominal Saldo yang ingin Anda top up ke dalam Flazz BCA.
- Jika saldo yang ingin Anda isi sudah benar maka lakukan konfirmasi dengan tap tombol ‘Ok’.
- Masukkan PIN m-BCA untuk memverifikasi dan melanjutkan ke langkah berikutnya.
- Langkah terakhir adalah menempelkan kartu Flazz BCA ke fitur NFC yang ada di Smartphone kalian sampai proses top up selesai. Jika berhasil mengisi saldo Flazz maka akan ada notifikasi yang akan muncul di ponsel kalian.
- Selesai, sekarang Flazz BCA sudah terisi dan bisa Anda gunakan.
Cara Isi Flazz BCA Melalui Indomaret Maupun Alfamart Terdekat
Selain menggunakan bantuan aplikasi Shopee, kamu juga bisa top up flazz BCA melalui Indomaret maupun Alfamart terdekat. Cara ini mungkin dapat lebih mudah dan menarik, karena bisa kamu lakukan sekalian berbelanja kebutuhan tertentu. Berikut ini kami berikan langkah mudah melakukan top up flazz BCA melalui Indomaret dan Alfamart.
- Langkah pertama yang harus kamu lakukan pastinya adalah dengan mendatangi Indomaret ataupun Alfamart terdekat.
- Ketika sudah sampai lokasi, maka langsung saja menuju ke bagian kasir dan menyampaikan bahwa ingin top up flazz BCA.
- Kemudian berikan kartu flazz milikmu kepada kasir, agar top up saldo flazz BCA dapat segera diproses.
- Setelah itu, beri tahukan pada pihak kasir terkait jumlah nominal yang ingin kamu isikan dalam kartu flazz milikmu. Serahkan juga uang cash untuk melakukan proses pembayaran kepada pihak kasir.
- Jika proses top up berhasil, nantinya kasir akan memberikan bukti pembayaran dan sekaligus mengembalikan kartu flazz milikmu.
- Proses selesai, dan saldo flazz BCA milikmu sudah terisi sesuai dengan jumlah nominal yang kamu inginkan.
Syarat Top Up Flazz BCA Via OVO Tanpa NFC
Nah setelah mengetahui beberapa cara top up flazz BCA via m banking tanpa NFC, mungkin kamu ingin coba menerapkannya. Namun ternyata masih ada lagi cara mudah yang bisa kamu lakukan ketika ingin top up flazz BCA tanpa NFC, yaitu melalui OVO.
E-wallet ini memang cukup terkenal dengan fitur lengkap yang pastinya dapat memudahkan pengguna menyelesaikan beragam transaksi keuangan. Selain untuk membayar ketika berbelanja online, pada nyatanya OVO bisa berguna sebagai media top up flazz BCA.
Terdapat cara mudah yang bisa kamu terapkan jika ingin menggunakan OVO sebagai media top up saldo flazz BCA. Namun sebelum melangkah jauh pada cara mengisi saldo flazz BCA, alangkah baiknya untuk mengetahui terlebih dahulu syarat dan ketentuannya.
Karena pastinya setiap e-wallet memiliki kebijakan masing-masing dalam setiap proses transaksi, termasuk salah satunya adalah top up flazz. Tanpa perlu berlama-lama, berikut ini syarat dan ketentuan yang harus kamu perhatikan jika ingin isi saldo flazz BCA pakai aplikasi OVO.
- Pertama pastikan lagi bahwa kamu memiliki aplikasi OVO dan akun OVO yang sudah terverifikasi.
- Kemudian setelah poin pertama terlewati, tentunya kamu juga harus sudah berada pada level pengguna OVO Premier.
- Nantinya ketika melakukan proses transaksi, pengguna OVO akan terkena biaya admin tambahan sebesar Rp 2.500.
- Untuk jumlah minimal pengisian saldo flazz BCA melalui OVO, sebesar 20 ribu rupiah.
- Sedangkan jumlah maksimal nominal yang bisa kamu isikan untuk saldo flazz BCA dalam satu waktu bersamaan adalah 2 juta rupiah.
- Poin penting yang perlu kamu perhatikan juga adalah memiliki akun mobile banking BCA.
Cara Top Up Flazz BCA Via OVO
Terdapat alternatif lain yang bisa kamu lakukan untuk mengisi sejumlah saldo flazz tanpa ribet, yaitu dengan e-wallet OVO. Pada kesempatan ini, kami juga akan memberikan informasi menarik mengenai bagaimana cara top up flazz BCA via m banking tanpa NFC, yang salah satunya melalui OVO apk.
Nah agar nantinya kamu tidak kebingungan atau kesusahan dalam proses pengisian saldo flazz, maka bisa mengikuti langkah berikut ini. Pastikan kamu mengikuti setiap langkah yang kami berikan di bawah ini, untuk mempermudah dan memperlancar proses pengisian saldo flazz BCA tanpa perlu fitur NFC.
- Langkah pertama yang perlu kamu lakukan adalah dengan membuka aplikasi OVO pada perangkat.
- Kemudian jika aplikasi terbuka, langsung saja untuk menuju bagian menu Trasnfer dan pilihlah opsi transfer ke rekening bank.
- Terdapat beberapa pilihan bank, kamu bisa memasukkan tujuan bank yaitu BCA. Jangan lupa juga untuk menginputkan nomor rekening bank BCA milikmu.
- Berikutnya adalah nasabah akan mendapatkan instruksi untuk memasukkan jumlah nominal yang akan dikirimkan ke Flazz BCA.
- Apabila sudah benar dalam memasukkan nomor rekening dan jumlah nominal transfer, maka kamu harus input nomor PIN OVO terlebih dahulu sebelum melanjutkan.
- Selanjutnya yaitu masuk ke aplikasi mobile banking BCA dan langsung menuju pada menu top up flazz.
- Aktifkan fitur NFC perangkat ponsel dengan menekan pilihan menu OK yang tersedia.
- Dekatkan kartu flazz dan tempelkan pada perangkat ponsel milikmu. Setelah itu, pilihlah metode top up yang ingin dilakukan yaitu melalui OVO.
- Inputkan nominal top up flazz dan juga PIN mobile banking BCA.
- Selesai dan proses top up flazz BCA pun dapat dengan mudah terselesaikan melalui bantuan e-wallet OVO.
Akhir Kata
Demikianlah informasi yang dapat kami berikan terkait cara isi flazz di m banking BCA tanpa NFC. Mungkin kedua cara tersebut bisa menjadi pilihan alternatif, bagi kalian yang belum memiliki fitur NFC pada perangkat ponsel. Nantikan update informasi menarik lainnya, dengan mengunjungi website kami.