Ronaldinho Sekarang Di Klub Mana? Ini Dia Jawabannya!

Ronaldinho sekarang di klub mana – Legenda sepak bola Brasil bernama Ronaldinho kemungkinan akan terbang ke Indonesia pada akhir pekan bulan Juni 2022. Mantan striker AC Milan itu resmi menandatangani kontrak dengan rookie Liga 1, RANS Cilegon FC. Pemilik RANS Cilegon FC Raffi Ahmad dalam acara The Extra Ordinary Story of Rans, pada hari Selasa (29 Maret 2022) mengungkapkan bahwa Ronaldinho akan segera berangkat ke Indonesia dalam beberapa bulan ke depan dan akan bermain di klub RANS FC.

Menurut Raffi Ahmad, Ronaldinho akan tinggal di Indonesia selama kurang lebih seminggu. Dia juga harus pergi ke dua kota. “Ada dua kota yang akan dikunjungi, kota tersebut adalah Jakarta dan Bali,” lanjutnya. Untuk tanggal pastinya, Raffi Ahmad belum bisa memberikan informasinya lebih banyak.

Raffi Ahmad mengaku harus berkoordinasi terlebih dahulu dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali dan Presiden PSSI Mochammad Iriawan, baik di hari maupun di stadion yang akan digunakan untuk bermain bersama Ronaldinho. “Stadion mana yang akan kita pilih? kita juga akan bicarakan dengan Pak Menpora dan Pak Ketum PSSI,” ungkap pemilik RANS Cilegon,Raffi Ahmad.

Apalagi, Raffi Ahmad berharap kedatangan Ronaldinho bisa menginspirasi lebih banyak pemain asing untuk percaya pada dunia sepakbola yang ada di Indonesia. Raffi juga melihatnya sebagai bukti lain bahwa sepak bola Indonesia sedang mengambil langkah terbaik dan selalu ingin maju. Dia menyampaikan: “Jika ada pemain dunia yang datang ke Indonesia, saya berharap itu akan meningkatkan kepercayaan kepada pemain kelas Dunia agar mau bermain di Negara Indonesia.

Sementara itu, Raffi Ahmad telah menjadwalkan konferensi pers untuk Ronaldinho ketika pemain internasional Brasil sampai di Negara Indonesia. Baik Menteri Pemuda dan Olahraga maupun Presiden PSSI juga akan menghadiri pada acara konferensi pers tersebut.

Baca Juga: Kacang Yang Paling Asik, Jawaban TTS

Ronaldinho Sekarang Di Klub Mana

Bagi pecinta sepak bola, Ronaldinho adalah sosok yang sangat dikenal dan populer. Ronaldinho sangat identik dengan angka suci 10 di Club Barcelona. Ronaldinho bergabung dengan Barcelona sejak tahun 2003 hingga 2008 siilam. Ya, Ronaldinho dulunya adalah pemain Barcelona sekaligus “pengganti” pemain bintang di Barcelona yaitu Lionel Messi ketika ia memiliki nomor 10 di Club Barcelona.

Secara khusus, Ronaldinho tidak dianggap sebagai musuh oleh Club Real Madrid, yang merupakan musuh bebuyutan dari Club sepakbola Barca. Ronaldinho dicintai oleh semua penggemar sepak bola dari klub mana pun, karena memang dari segi permainan sangat bagus. Kecintaannya ini tak lepas dari aksinya di lapangan hijau yang mempesona sekaligus menghibur para penggemar sepak bola di seluruh dunia.

Skill ball handling Ronaldinho memang di atas rata-rata. Dia tampak sangat menikmati permainan ketika bola ada di kakinya.

Ronaldinho Pernah Mendekam di Penjara dan Semakin Meredup Pamornya

Kehidupan Ronaldinho setelah tidak bermain sepakbola dan hidupnya cukup kacau. Dia ditangkap oleh polisi Paraguay dan dikirim ke sebuah penjara.

Pada tahun 2020, Ronaldinho dan saudaranya Roberto de Asis ditangkap karena masuk ke Negara Paraguay dengan paspor palsu, tepatnya pada bulan Maret 2020.

Setelah 32 hari di balik jeruji besi, Ronaldo dan saudaranya dimasukkan ke dalam tahanan rumah di sebuah hotel mewah di Paraguay setelah membayar masing-masing $800.000. Kini keduanya sudah bebas dan tidak lagi menjadi tawanan.

Baca Juga: Titik Temu Sergai TTS Perbaungan, Sajikan Kuliner Nusantara Istimewa

Akhir Kata

Nah itulah informasi yang sekarang ini sedang viral seputar Ronaldinho sekarang berada di klub mana. Sejatinya, Ronaldinho merupakan sosok pemain sepak bola legendaris dengan segudang prestasi yang sampai sekarang masih sangat populer. Sehingga kehadirannya ke tanah air, tentu menjadi angin segar bagi persepakbolaan Indonesia.

Tinggalkan komentar