Membuat Blank Space for Instagram Highlights Tanpa Aplikasi

Blank Space for Instagram Highlights – Seiring berjalannya waktu, Instagram menjadi salah satu media sosial favorit bagi kalangan milenial. Hal ini karena mungkin saja aplikasi Instagram memiliki banyak fitur menarik dan juga berbeda dari yang lainnya.

Bahkan media sosial yang satu ini memiliki space atau tempat khusus untuk menuliskan sejumlah tulisan pada profil akun. Space tersebut sering orang menyebutnya dengan istilah bio Instagram. Melalui bio tersebut, setiap pengguna bebas memasukkan tulisan atau kata apa saja sesuai dengan keinginan.

Namun dari bio yang tersedia, mungkin kamu sering kali menemukan tulisan berantakkan karena kurangnya spasi. Hal semacam ini pastinya akan sangat mengganggu pandangan, karena kurang terlihat rapi.

Oleh karena itu, wajib rasanya jika setiap pengguna Instagram merapikan tulisan yang terdapat pada kolom bio tersebut. Terlebih sekarang ini sudah tersedia aplikasi khusus atau cara mudah yang bisa membantu pengguna untuk merapikan kolom bio IG.

Cara Membuat Blank Space for Instagram Highlights Dengan Mudah

Sebagian kalangan mungkin merasa terganggu pandangannya ketika melihat sesuatu hal yang kurang rapi atau bahkan berantakan. Sama halnya dengan bio atau highlight IG seseorang yang terkadang terlihat tidak rapi karena kurangnya spasi.

Selain itu, ada hal lain yang mungkin saja menyebabkan seseorang menjadi malas melihat highlight akun IG milikmu. Salah satunya adalah karena tidak tersedianya judul highlight yang merepresentasikan keterangan dari setiap kategori story.

Nah oleh karenanya, agar tampilan profil akun menjadi lebih menarik kamu harus mengetahui bahwa terdapat cara membuat blank space for Instagram highlights. Kamu bisa membuat blank space pada akun IG milikmu dengan cara manual atau melalui bantuan aplikasi.

Apabila menggunakan aplikasi khusus, maka kamu hanya perlu menuliskan teks atau kalimat tertentu dengan apk tersebut. Setelah teks sudah tertulis, salin dan tempelkan pada highlight yang terdapat pada akun Instagram milikmu.

Dengan demikian, kamu sudah tidak perlu kesusahan dalam merapikan teks dan mengatur spasi agar terlihat lebih menarik. Bahkan tersedia beberapa aplikasi yang memang memiliki fungsi khusus untuk memudahkan pengguna IG dalam merapikan highlight maupun bio akun.

Kamu dapat menemukan aplikasi untuk membuat blank space IG secara gratis melalui Google Play Store ataupun App Store. Nah agar lebih mudah mendapatkan aplikasi dan cara menggunakannya, kamu bisa simak pembahasan selanjutnya berikut ini.

Cara Menghapus Teks Pada Judul Highlights Instagram

Terkadang sebagai pengguna IG, kamu ingin melakukan pergantian terkait judul highlights yang ada pada tampilan profil. Hal ini agar menunjukkan kesan suasana baru yang lebih fresh dan pastinya tidak membosankan ketika ada orang lain mengunjungi profil IG mu.

Namun mungkin banyak yang belum tahu bagaimana cara menghapus judul highlight agar tetap rapi dan tidak berantakan. Berikut ini kami berikan langkah mudah untuk melakukan pergantian atau menghapus judul highlights Instagram.

  1. Langkah pertama yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengunjungi situs web emptycharacter.com. Setelah masuk ke situs tersebut, langsung saja scroll ke bagian bawah halaman untuk menyalin teks yang masih kosong.
  2. Berikutnya adalah dengan menekan bagian tombol “Copy to Clipboard”. Dengan menekan tombol tersebut, itu artinya secara otomatis teks kosong akan langsung tersalin.
  3. Setelah teks kosong berhasil tersalin, maka kamu kembali ke menu home perangkat ponsel dan login akun Instagram.
  4. Klik dan tahan pada bagian highlights yang ingin kamu hapus judulnya.
  5. Nantinya akan tersedia beberapa opsi menu, kamu cukup memilih tulisan yang menampilkan “Edit Highlight” sembari menempelkan atau paste teks kosong tadi.
  6. Selesai dan secara otomatis judul highlight Instagram milikmu sudah terhapus. Judul highlight tersebut sudah tergantikan dengan teks kosong yang kamu salin dari situs emptycharacter.

Baca Juga : Instagram Story Stalker Viewer, Lihat Story Doi Tanpa Ketahuan

Cara Membuat Blank Space Pada Bio Instagram

Selain mengganti judul highlight, mungkin kamu juga sering memikirkan untuk melakukan pergantian pada bio IG. Pergantian bio yang kamu lakukan bisa saja karena bosan atau memang terdapat urgensi tertentu.

Namun terkadang ada beberapa kalangan yang mungkin juga menginginkan bahwa bio tersebut berisikan blank space atau teks kosong. Nah untuk menerapkan bio kosong atau blank space, kamu bisa mengikuti beberapa langkah yang kami berikan berikut ini.

  1. Pertama kamu bisa copy atau salin teks kosong yang sudah kami sediakan berikut ini. (                    ).
  2. Jika sudah copy teks kosong dari kami, maka selanjutnya adalah masuk ke akun Instagram milikmu.
  3. Kunjungi profil akun IG dan klik pada bagian menu edit profil.
  4. Kamu bisa memilih sunting bio dan paste teks yang sudah tercopy sebelumnya melalui kolom tersebut.
  5. Nantinya bio akan berganti dengan blank space atau teks kosong.
  6. Mungkin dengan teks kosong yang tersedia pada bio IG, membuat profil milikmu istimewa dan berbeda dari yang lainnya.

Perlu kamu tahu, membuat blank space ini juga bisa dilakukan untuk keperluan caption postingan. Jadi, jika caption ingin terisi dengan blank space kamu bisa menerapkan hal yang sama.

Akhir Kata

Ternyata proses pembuatan blank space for Instagram highlights dapat dilakukan dengan mudah dan cukup simple. Pastinya setiap pengguna IG bisa melakukan pergantian bio, caption, atau membuat teks kosong melalui cara yang kami bagikan tadi.

Nantikan tutorial menarik lainnya yang akan kami bagikan melalui artikel pada website review asik. Semoga setiap informasi yang kami berikan dapat bermanfaat bagi para pembaca.

Tinggalkan komentar